KEGIATAN MATSAMA MTsN SEMARANG 2024

PDF Cetak E-mail
Ditulis oleh Shakira dan Desta   
Selasa, 16 Juli 2024 05:04

Susukan-Kab. Semarang (16/07/2024) Apa itu MATSAMA?

Adalah Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) merupakan kegiatan awal tahun ajaran baru yang sudah menjadi tradisi di setiap madrasah untuk menyambut siswa-siswi baru.

MATSAMA pada tahun pelajaran 2024-2025 di ikuti oleh 353 peserta didik baru, dimulai pada hari selasa pada tanggal 16 Juli 2024 sampai hari jum’at tanggal 19 Juli 2024.

Kegiatan MATSAMA di buka dengan Apel pagi kemudian perwalian pada setiap kelas, para peserta didik baru akan dikumpulkan di meeting hall untuk mendapatkan intruksi pengenalan lingkungan dan budaya madrasah yang dipandu oleh panitia MATSAMA.

Pada jadwal pertama di isi oleh Bapak Muh Muslimin S.Ag, M.Pd selaku Kepala Madrasah dengan tema Kemadrasahan, Moderasi Beragama, kemudian pencegahan dan penanganan terhadap tindakan kekerasan fisik, psikis (bullying) penelantaran, pelecehan seksual, narkoba dan merokok yang di isi oleh Bapak Sarmito dari Polsek Susukan , materi selanjutnya yaitu nilai-nilai madrasah yang di isi Bapak Agus Santosa, M.Pd budaya dan kebiasaan kehidupan di madrasah oleh pihak Pukesmas Susukan.


Apa tujuan diadakan dari MATSAMA dilingkungan MTsN Semarang?

Tujuan diadakan nya MATSAMA adalah agar siswa benar-benar secara mental siap mengikuti proses pembelajaran di lingkungan belajar yang baru, sedangkan manfaat bagi peserta didik adalah sebagai berikut :

  1. Mengenal lingkungan madrasah
  2. Melatih kedisiplinan
  3. Menjadikan peserta didik baru menjadi lebih percaya diri dan berani untuk berpendapat
  4. Melalui kegiatan MATSAMA ini di harapkan para peserta didik baru dapat mengenal mengenai sistem pembelajaran, ciri khas, karakter dan budaya yang ada di lingkungan madrasah
  5. Mempercepat adaptasi dengan lingkungan madrasah yang baru

Semoga MATSAMA ini bisa berjalan lancar dan bisa membentuk karakter peserta didik baru menjadi siswa yang disiplin, mandiri, berahklak mulia, dan dapat meningkatkan prestasi mereka pada bidang yang mereka kuasai dan berkenbang lebih baik di Madrasah kita ini” Ujar Noor Farida, S.Ag, M.Pd selaku Waka Kesiswaan MTsN Semarang.

Terakhir Diperbaharui ( Selasa, 16 Juli 2024 05:15 )
 
joomla templateinternet security reviews

Kalender

April 2025
MTWTFSS
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930 

Waktu Sekarang

Polling

Bagaimana sistem pendidikan di MTsN Susukan