SELEKSI KSM MTsN SEMARANG 2023

PDF Cetak E-mail
Ditulis oleh Sugiyanto   
Selasa, 06 Juni 2023 03:15

Seleksi KSM Tingkat MTs Negeri Semarang 2023

Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan sebuah kegiatan yang digelar dan diadakan oleh Kementerian Agama sebagai wahana membangun kompetisi sains di kalangan peserta didik madrasah yang diikuti secara rutin oleh MTsN Semarang Kab. Semarang.

Tujuan diadakan KSM antara lain: menyediakan wahana untuk mengembangkan minat bakat, memotivasi untuk meningkatkan kemampuan intelektual, emosional dan spiritual berdasarkan nilai-nilai agama. KSM Satuan Pendidikan menjadi tahapan awal seleksi KSM di tingkat satuan pendidikan. Tahapan KSM ini dimaksudkan untuk menentukan peserta didik terbaik dan akan mewakili masing-masing satuan pendidikan yang dikirim untuk mengikuti KSM Tingkat Kabupaten / Kota. Adapun mata pelajaran yang dilombakan pada KSM tahun ini untuk tingkat Madrasah Tsanawiyah yaitu Matematika, PAI, Biologi dan Fisika.

Dari berita yang di peroleh dari Bu Lilis Erfianti, S.Pd selaku koordinator KSM di MTsN Semarang, peserta akan di ikuti dan di kelompokkan dalam 3 Mata pelajaran yaitu :

  1. Mapel Matematika, sebanyak 3 peserta
  2. Mapel IPS, sebanyak 25 peserta
  3. Mapel IPA, sebanyak 15 peserta

Dengan ketentuan / Syarat-syarat sebagai berikut :

  • Siswa dengan peringkat 1 dan 2 pada tiap bidang mapel akan mewakili MTsN Semarang mengikuti Kompetisi Sains
  • MadrasahTingkat Kabupaten.
  • Jadwal bimbingan intensif untuk persiapan KSM akan di infokan lebih lanjut.
  • Bagi siswa lain yang belum lulus, silahkan belajar untuk kesempatan olimpiade yang lainnya.
  • Bagi siswa dengan peringkat 1 dan 2 silahkan melakukan konfirmasi untuk biodata peserta ke Bu Lilis (No Hp : 08157942249).

Semoga tujuan dari kegiatan ini membawa manfaat dan apresiasi bagi peserta didik pada khususnya dan pada umumnya memberikan nama baik bagi MTsN Semarang di ajang lomba-lomba Mapel baik tingkat Kabupaten ataupun tingkat Nasional.

Hasil seleksi KSM tingkat MTsN Semarang dapat di download di link : Hasil Pengumuman Seleksi KSM tingkat MTsN Semarang

 

 

Terakhir Diperbaharui ( Selasa, 06 Juni 2023 03:29 )
 
joomla templateinternet security reviews

Kalender

April 2024
MTWTFSS
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930 

Waktu Sekarang

Polling

Bagaimana sistem pendidikan di MTsN Susukan